Demografi Penduduk Bojongsari

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), pertumbuhan penduduk di kecamatan Bojongsari - Depok dimana GPIB Sawangan berada sejak tahun 2011 - 2020 sekitar 3% per tahun. 


Akselerasi pertumbuhan penduduk ini akibat rencana Pemerintah Kota Depok yang menetapkan wilayah Bojongsari - Sawangan sebagai area pertumbuuhan baru. Beberapa developer nasional maupun multinasional telah berinvestasi untuk mendukung program tersebut mulai dari Ciputra Group, Sinar Mas Group, Alam Sutera Group hingga yang terbaru Pakuan Group bersama Mitsubishi.

Mengantisipasi pertumbuhan penduduk ini, GPIB Sawangan merencanakan renovasi menyeluruh agar dapat menyerap pertumbuhan Jemaat hingga 10 - 15 tahun ke depan. 



Walaupun secara proporsi penduduk Kristiani di kota Depok hanya sekitar 7% dimana pemeluk Kristen Protestan sekitar 5%, namun hal tersebut tidak mengurangi semangat warga GPIB Sawangan untuk bersama-sama mewujudkan Kota Depok yang Maju, Berbudaya dan Sejahtera sesuai visi Kota Depok dalam semangat kebersamaan dan toleransi.



Komentar